logo seputarnusantara.com

Pelayanan Kesehatan Gratis di Terminal Bersama Jasa Raharja Langsa

Pelayanan Kesehatan Gratis di Terminal Bersama Jasa Raharja Langsa

13 - Mei - 2015 | 15:51 | kategori:Headline

Langsa. Seputar Nusantara. Bentuk komitmen bersama Jasa Raharja Langsa dan Polres Langsa memberikan pelayanan prima bagi masyarakat semakin terlihat dengan adanya Program MUKL atau pemberian pelayanan kesehatan secara Cuma-Cuma di terminal Langsa.

Kegiatan tersebut telah dilaksanakan pada senin petang 11 Mei 2015 dari pukul 14.30 hingga pukul 17.30 WIB. Alokasi waktu yang disediakan pun terasa kurang karena antusias masyarakat di terminal Langsa yang begitu baik.

Kabid Darat Dishub Langsa, Rusli Jufri, S.Sos., mengemukakan disela kegiatan berlangsung bahwa kegiatan seperti inilah yang sangat bermanfaat bagi masyarakat. Dengan mengutamakan kesehatan, diharapkan para supir, penumpang dan masyarakat di terminal dapat menjalankan aktifitas dengan baik.

Sehingga hal-hal yang tidak diinginkan dalam perjalanan dapat diminimalisir. Oleh karena kondisi tubuh sangat mempengaruhi konsentrasi para supir dalam berkendara.

Selain itu, Kepala Perwakilan Jasa Raharja Langsa, T.Rahmuddin A,SP., menjelaskan bahwa kegiatan pelayanan kesehatan secara gratis ini diselenggarakan atas kerjasama dengan Polres Langsa yang menyediakan dokter dari Polres sebagai fasilitator, yakni dr. Netty Herawati, Sp.F beserta para pendamping untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Program ini merupakan salah satu program bidang pelayanan sebagai bakti kepada masyarakat. Penanggung jawab kegiatan ini diemban oleh petugas pelayanan perwakilan Langsa, Miqdad Azizta Pugara. Sehingga, kegiatan diharapkan dapat terlaksana dengan baik dan berkesinambungan berkat koordinasi yang baik.

Perlu diketahui, kedepannya program ini akan diadakan secara berkala yakni sebulan dua kali. Khalidin, salah satu supir diterminal mengaku sangat senang dengan adanya pengobatan gratis yang diadakan Jasa Raharja Langsa.

“Adanya program ini akan memberikan semangat bagi kami dalam bekerja mencari nafkah karena kesehatan kami telah diperhatikan oleh Jasa Raharja. Setidaknya kami tidak perlu repot-repot untuk kontrol ke Rumah Sakit. Semoga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik,” Khalidin mengungkapkan. ‘Tubuh sehat, konsentrasi baik, keselamatan terjaga’. (jasaraharja.co.id/Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline