logo seputarnusantara.com

Sungai Ciliwung Meluap, Banjir Rendam 25 Rumah Warga Hingga Setinggi Atap

4 - Sep - 2010 | 04:50 | kategori:Fenomena Alam

banjir-jakarta1Jakarta. Seputar Nusantara. Bagi warga yang tinggal di pinggir Sungai Ciliwung, rumah terendam banjir sudah biasa. Kali ini, luapan air merendam 25 rumah warga hingga mencapai atap. “Kami warga sungai sudah sering terkena seperti ini. Sudah hafal lah,” ujar salah seorang warga yang rumahnya terendam, Sujana kepada detikcom di lokasi, Kampung Rawa Jati Timur, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu (4/9/10). Luapan sungai terjadi sekitar pukul 03.00 WIB Sabtu dini hari. Rumah yang terendam mencapai 25 rumah. 11 rumah di RT 01 dan 14 rumah di RT 10.

Meski banjir di pinggiran sungai sudah biasa, namun baru tahun ini banjir terjadi pada bulan Agustus dan September. Menurut Sujana, pada tahun lalu, bulan Agustus dan September adalah musim kemarau, jadi tidak terjadi banjir.

“Biasanya di bulan 8 dan bulan 9, itu bukan musimnya banjir. Sejak bulan lalu sudah 3 kali terjadi luapan,” jelas pria asal Tegal, Jawa Tengah ini.

Sujana bercerita, sebagian barangnya dia amankan di atap rumah, sebagiannya lagi dititipkan ke tetangga yang rumahnya jauh dari tepi sungai.

Sementara itu, warga yang lain, Lia, mengaku kaget dengan luapan karena terjadinya dini hari. Saat air meluap, ia dan keluarganya sedang sahur.

“Banyak juga yang kaget tadi pagi,” ucapnya.

Luapan air di sungai Ciliwung nyaris terjadi tiap bulan. Kebanyakan warga yang tinggal di sekitar sungai Ciliwung adalah pendatang, yang mengontrak rumah. Mereka rata-rata berprofesi sebagai buruh bangunan. (dtc/Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Fenomena Alam | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.