logo seputarnusantara.com

Rapat DPR, KPU & Bawaslu, Firman Subagyo Usul Pasang CCTV di TPS

Rapat DPR, KPU & Bawaslu, Firman Subagyo Usul Pasang CCTV di TPS

Firman Subagyo, Anggota Komisi II DPR RI

30 - Agu - 2018 | 14:20 | kategori:Headline

Jakarta. Seputar Nusantara. Komisi II DPR RI menggelar rapat dengan KPU dan Bawaslu, membahas PKPU dan pengawasan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2019.

Dalam rapat tersebut, Anggota Komisi II DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Firman Soebagyo mengusulkan pemasangan CCTV di TPS untuk menghindarkan kecurangan.

” Mari kita diskusikan agar kecurangan tidak terjadi. Saya mengusulkan saat perhitungan dipasang CCTV,” kata Firman Subagyo di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (30/8/2018).

Firman mengaku punya pengalaman buruk soal perhitungan suara. Karena itu dia berharap ada CCTV di tiap TPS.

” Saya yang lalu tidak pernah tahu. Teman saya kampanye tiba-tiba teman saya dapat suara 50 ribu, setelah saya telusuri ternyata mantan Pejabat Sekda,” ujarnya.

Komisioner KPU Ilham Saputra menjawab usulan Firman. Menurut Ilham, usulan itu sulit diwujudkan.

” Anggarannya banyak sekali itu, kalau memang dalam hal perangkat CCTV. Anda bisa bayangkan, ada 803 ribu TPS dikali dua juta atau tiga juta per CCTV, bayangkan berapa banyak anggaran yang kita keluarkan,” jelas Ilham.

Ketua Bawaslu Abhan kemudian memberikan solusi atas usulan itu.

Abhan memberikan alternatif pengawas di tiap TPS untuk membantu merekam kejadian di lokasi dengan smartphone.

” Terkait CCTV itu terkait anggaran. Pengawas Pemilu itu menjadi CCTV harus melakukan pengawasan,” ujar Abhan. (Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline