logo seputarnusantara.com

Hasrul Azwar Sosialisasi 4 Pilar di Lapas II Tebing Tinggi Untuk Berantas Narkoba

Hasrul Azwar Sosialisasi 4 Pilar di Lapas II Tebing Tinggi Untuk Berantas Narkoba

Drs. H. Hasrul Azwar, MM., Anggota DPR/ MPR RI dari Fraksi PPP (Partai Persatuan Pembangunan)

20 - Sep - 2018 | 14:36 | kategori:Headline

Medan. Seputar NusantaraKegiatan rutin Sosialisasi 4 Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara yakni Pancasila, UUD’ 45, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika kembali dilaksanakan oleh Anggota DPR/ MPR RI dari Fraksi PPP (Partai Persatuan Pembangunan) Drs. H. Hasrul Azwar, MM.

Dalam pelaksanaan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara ini bertempat di Lapas (Lembaga Pemasyarakatan) Tebing Tinggi- Medan- Sumatera Utara.

Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar tersebut dilaksanakan pada tanggal 8 September 2017 oleh Drs. H. Hasrul Azwar, MM., di Lapas Tebing Tinggi- Medan.

Peserta Sosialisasi 4 Pilar Berbangsa dan Bernegara tersebut adalah Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Tebing Tinggi- Medan, Sumatera Utara.

Kegiatan ini lebih ditujukan kepada Warga Binaan Lapas agar menghindari Narkoba dan sejenisnya dimasa yang akan datang.

Dalam sambutannya, Hasrul Azwar memaparkan bahwa dengan diberikannya penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba tersebut sangat penting, agar warga binaan Lapas di kemudian hari menghindari dan menjauhi Narkoba.

” Penyuluhan Narkoba sangat penting dilakukan. Khususnya kepada warga binaan Lapas disini, karena sangat marak pemberitaan di media massa tentang kasus Narkoba. Dan pemberitaan yang marak tersebut salah satunya adalah masih adanya peredaran dan pengendalian Narkoba dari balik penjara,” ungkap Hasrul Azwar.

Hasrul Azwar berharap agar para pemakai, pengedar, dan bandar Narkoba supaya segera berhenti dan bertaubat. Karena bahaya Narkoba sudah jelas dan membuat orang yang sehat menjadi sakit.

” Masih banyak rejeki lain yang bisa dicari tanpa harus berkecimpung dalam dunia Narkoba. Masih banyak rejeki halal yang jauh dari Narkoba. Oleh karena itu, jadilah insan- insan yang bermanfaat baik bagi diri sendiri, keluarga, maupun orang lain,” tegas Hasrul Azwar.

Hasrul Azwar mengharapkan, dengan adanya Sosialisasi 4 Pilar Berbangsa dan Bernegara di Lapas II Tebing Tinggi- Medan, supaya warga binaan terbebas dari bahaya dan ancaman Narkoba yang sangat mengerikan.

” Di kemudian hari setelah Sosialisasi ini, saya berharap, tidak ada lagi warga binaan disini yang terlibat dalam kegiatan pemakaian, peredaran, penyelundupan Narkoba. Dan saya berharap agar warga binaan bisa menjadi teladan bagi masyarakat di kemudian hari setelah keluar dari penjara,” pungkas Hasrul Azwar, Anggota DPR/ MPR RI dari Fraksi PPP ini. (Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline