logo seputarnusantara.com

Polres Purwakarta Gelar Pasukan Operasi Lilin 2010

Polres Purwakarta Gelar Pasukan Operasi Lilin 2010

28 - Des - 2010 | 03:18 | kategori:Daerah

Purwakarta. Seputar Nusantara. Dalam rangka pengamanan perayaan natal dan tahun baru, Kepolisian Resort Purwakarta, menyelenggarakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2010, di Lapangan Mapolres Purwakarta, Kamis (23/12).

Apel tersebut bertujuan untuk mengetahui kesiapan tugas operasi, baik dari aspek personel, materil, sarana komunikasi dan sarana mobilitas lainnya, termasuk pelibatan komponen masyarakat, sehingga terdapat sinergitas antar aparat keamanan dan segenap potensi masyarakat khususnya dalam menyambut Natal dan Tahun Baru.

Kapolres Purwakarta, AKBP. Herry Susanto, saat membacakan sambutan Kapolri, antara lain mengatakan, dalam pengamanan Natal 2010 dan Tahun Baru 2011 ini, Polri secara keseluruhan mengerahkan 87.352 personel dan menggelar pos-pos pengamanan Natal dan Tahun Baru di masing-masing wilayah yang didukung komponen masyarakat dan instansi terkait lainnya secara terpadu, dengan dukungan sarana dan prasarana yang memadai.

“Hasil kajian intelijen, prediksi kerawanan jelang hari Natal antara lain, terdapat kelompok separatis yang berusaha menunjukkan eksistensi yang berkelompok. Masih ada kelompok teroris yang belum tertangkap, mantan terpidana terorisme yang baru dan terus beraktivitas. Kita harus selalu waspada,” ujar Kapolres, saat membacakan sambutan Kapolri Jenderal Timur Pradopo yang dibacakan langsung oleh Kapolres purwakarta AKBP. Herry Susanto dalam apel Operasi Lilin Lodaya , di Mapolres Purwakarta(23/12/2010).

“Kami mengharapkan kepada seluruh petugas pengamanan untuk senantiasa mengutamakan keterpaduan antar instansi terkait dan mengutamakan pencegahan daripada penegakan hukum. Nanti personel akan disebar di beberapa titik keramaian seperti objek-objek wisata dan titik-titik lainnya yang dianggap rawan,” kata Kapolres Purwakarta.

Polres Purwakarta sendiri dalam operasi ini menurunkan personel, ditambah dari instansi lain, seperti TNI, Dinas Perhubungan, Sat Pol PP, pasukan pemadam kebakaran, pramuka, pelajar yang tergabung dalam PKS (Polisi Keamanan Sekolah), Ormas Kepemudaan dan komponen masyarakat lainnya. (Saeful R.Sutedjo/Purwakarta)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Daerah | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.