logo seputarnusantara.com

Komisi I DPR RI Panggil Operator Seluler Terkait Dengan Pandemi COVID-19

2 - Jul - 2020 | 11:19 | kategori:Headline

Keterangan foto : Bobby Rizaldi, Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Golkar

Jakarta. Seputar Nusantara. Komisi I DPR RI memanggil operator seluler untuk meminta penjelasan perusahaan terkait pandemi COVID-19 yang terjadi saat ini. Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Komisi I dan operator seluler itu digelar pukul 10.00 WIB, Kamis 2 Juli 2020.

Berdasarkan informasi yang dilihat, agenda tersebut sebagai bentuk pengawasan Komisi I DPR RI terhadap Information and Communications Technology (ICT) dalam masa pandemi COVID-19.

Adapun yang dipanggil dalam RDP ini, yaitu Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro, Direktur Utama Indosat Ooredoo Ahmad Al-Neama, dan Direktur Utama XL Axiata Dian Siswarini.

“Betul kami dipanggil RDP Komisi I dengan agenda Langkah Strategis Operator Telekomunikasi dalam penanganan pandemi COVID-19,” ujar Group Head Corporate Communication XL Axiata Tri Wahyuningsih.

Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Bobby Rizaldi pun mengonfirmasi soal agenda Komisi I dengan para penyelenggara jasa telekomunikasi RI pada hari ini.

“Iya benar, tentang penanganan COVID-19 di sektor telekomunikasi, di mana kebutuhan bandwidth besar karena WFH (Work From Home),” sebutnya.

Saat ditanya, apakah RDP kali ini turut juga mengevaluasi operator seluler selama merebaknya virus Corona di Tanah Air.

“Iya, bagaimana kewajiban USO dan pelayanan konsumennya, baik regional maupun nasional. Dan, apa insentif kiranya para operator sudah berkontribusi terhadap COVID-19 ini,” pungkasnya. (Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline