Satuan Lalu Lintas Polres Purworejo- Jawa Tengah dan Instansi Terkait Melaksanakan Berbagai Persiapan dan Kesiapan Jelang Libur Natal dan Tahun Baru. Pengendara Kendaraan Agar Utamakan Keamanan dan Keselamatan
9 - Des - 2025 | 17:00 | kategori:Headline
Keterangan foto : Ipda Boby Pangestu, SH., Kanit Kamsel (Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan) Satlantas (Satuan Lalu Lintas) Polres Purworejo- Provinsi Jawa Tengah
Purworejo. Seputar Nusantara. Menjelang liburan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Satlantas (Satuan Lalu Lintas) Polres Purworejo- Jawa Tengah melakukan berbagai persiapan dan kesiapan guna membantu dan mendukung kelancaran arus lalu lintas. Karena selama libur Natal dan Baru, diprediksi wilayah Kabupaten Purworejo tentunya mengalami kenaikan jumlah kendaraan bermotor yang melintas dan kepadatan lalu lintas cukup tinggi.
Menurut Ipda Boby Pangestu, SH., Kanit Kamsel Satlantas Polres Purworejo bahwa pada hari Senin, 8 Desember 2025, pihaknya menyelenggarakan kegiatan Forum Komunikasi Lalu Lintas yang dihadiri oleh Kasat Lantas Polres Purworejo beserta jajaran, Dinas Perhubungan, Dinas Pemuda Olah Raga, dan Pariwisata, dan Stake Holder lainnya.
” Forum Komunikasi Lalu Lintas dipimping langsung oleh Bapak Kasat Lantas, disitu kita mengecek semua kesiapan dari instansi terkait, baik itu dari Dinas Perhubungan, Dinas Pemuda Olah Raga dan Pariwisata, Dinas Kominfo, dan stake holder lainnya,” ungkap Ipda Boby kepada Media Online seputarnusantara.com di kantornya, pada Selasa 9 Desember 2025.
Lebih lanjut dia menyampaikan bahwa dalam kegiatan Forum Komunikasi Lalu Lintas tersebut dibahas berbagai persiapan dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru 2026. Salah satu hal yang dibahas adalah rencana pendirian Pos Terpadu, ada beberapa titik yang akan didirikan Pos Terpadu yaitu pertama, di alun- alun Purworejo, kemudian kedua, berada di Terminal Bus Purworejo, dan ketiga di Stasiun Kereta Api Kutoarjo.
” Selain 3 Pos Terpadu tersebut, kita juga akan mendirikan PosPam (Pos Pengamanan) yaitu di Gereja Santa Maria dan di Kutoarjo. Jadi nantinya dari instansi terkait akan standby di pos- pos tersebut. Instansi terkait yang akan standby di pos tersebut antara lain : Polri, TNI, Sat Pol PP, Dinas Perhubungan, PLN, PMI dan juga disediakan mobil derek,” terang Ipda Boby.
Lebih jauh dia menjelaskan bahwa persiapan- persiapan tersebut dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Jadi selama operasi Natal dan Tahun baru, disamping ada sosialisasi dalam berkendara, juga ada penindakan jika memang ada yang melanggar. Sedangkan untuk jumlah personil pengamanan Natal dan Baru, belum fix, namun akan mendapatkan. BKO dari BRIMOB.
” Kami himbau kepada masyarakat yang akan mudik ke Purworejo, supaya cek kesiapan diri, kendaraan, dan juga hal- hal terkait lainnya untuk keperluan mudik. Kesiapan diri ini sangat penting, karena dalam berkendara itu harus fokus dan fisiknya prima, jika mengalami kecapean supaya berhenti dahulu beristirahat. Setelah istirahat cukup, baru silahkan melanjutkan perjalanan,” himbaunya.
Lebih jauh dia memaparkan, untuk jalur selatan (jalur Daendels), karena PJU (Penerangan Jalan Umum) masih sangat minim, maka bagi pengendara kendaraan bermotor agar berhati- hati saat melintas dan bagi pengendara kendaraan roda dua sebaiknya melalui jalur dalam kota, jangan melintas di jalur Daendels. Silahkan pengendara kendaraan bermotor untuk menyesuaikan dan mematuhi petugas yang ada di lapangan.
” Karena jalur Daendels itu kan jalurnya lurus dan banyak kendaraan memacu dengan kecepatan tinggi, sehingga kami sarankan untuk kendaraan roda dua jangan lewat jalur selatan. Namun jika jalur dalam kota Purworejo mengalami kepadatan yang tinggi, maka bisa menyesuaikan dan mematuhi arahan dari petugas yang ada di lapangan,” tegas Ipda Boby dengan gamblang.
Ipda Boby menekankan : pertama, karena kendaraan roda dua mempunyai tingkat fatalitas kecelakaan yang cukup tinggi, maka kelengkapan diri itu harus diutamakan seperti memakai helm, spion harus ada dan kelengkapan motor lainnya, selanjutnya kedua, taati rambu- rambu lalu lintas supaya aman dan selamat.
” Untuk pengendara kendaraan roda empat, harus pakai seat belt, kemudian cek kondisi dan kelengkapan mobilnya serta pengendara harus siap diri sehingga aman dan selamat selama dalam perjalanan. Bagi masyarakat yang melaksanakan kegiatan selama Natal dan Tahun Baru, apabila membutuhkan bantuan dari Kepolisian bisa menghubungi Call Center di nomor : 110 , disitu ada operator khusus yang akan menerima laporan dan aduan dari masyarakat,” pungkas Ipda Boby di penghujung wawancara dengan Media Online seputarnusantara.com (Aziz)
BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.
Tulisan dengan Kategori Headline
- PT. Telkom (Persero) Menggandeng Tech Giants Untuk Memperkuat Daya Saing SMK Telkom. Kolaborasi Global Dorong Kesiapan Talenta Vokasi dalam Menghadapi Industri Digital
- Di WEF Davos 2026, PT. Telkom (Persero) Paparkan Strategi Digital Untuk Pembangunan Indonesia. TelkomGroup Perkuat Keandalan Infrastruktur dan Konektivitas Dalam Mendorong Transformasi Ekonomi Digital Indonesia
- Buah Transformasi, Telkomsigma Raih “Growth Partner of the Year 2025” dari Alibaba Cloud. Penghargaan ini Memperkuat Komitmen Telkomsigma Dalam Menghadirkan Solusi IT, Cloud, dan Digital Services Bagi Pelanggan B2B
- Dinas Perkimtan (Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan) Kabupaten Purworejo- Provinsi Jawa Tengah Telah Menyiapkan Empat Program Prioritas Guna Mendukung Visi dan Misi Bupati Purworejo
- PT. Telkom Gandeng Mitra Global Untuk Akselerasi Transformasi Digital Bank Pembangunan Daerah. Kerjasama Strategis ini Hadirkan Solusi Digital Secara end-to-end Untuk Tingkatkan Kapabilitas BPD Anggota Asbanda
- Nuon Milik PT. Telkom (Persero) Mendorong Gaya Hidup Berkelanjutan Melalui Program ‘Thrift & Give’. Rayakan HUT ke- 15, Nuon Libatkan Karyawan Untuk Mewujudkan Komitmen ESG
- Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Purworejo Laksanakan Berbagai Program Kegiatan Untuk Menunjang Pengamanan
- Rutan Kelas IIB Purworejo- Provinsi Jawa Tengah Selenggarakan Kegiatan Cek Kesehatan Gratis dan Bakti Sosial bagi Keluarga WBP dan Masyarakat Sekitar
- Finnet Milik PT. Telkom Raih Predikat “Trusted Company” pada CGPI 2025. Perkuat Posisi Sebagai Perusahaan Berintegritas dan Terpercaya, Finnet Tegaskan Komitmen GCG sebagai Fondasi Pertumbuhan Berkelanjutan
- Dukung Transformasi Digital Pendidikan Nasional, PIJAR Milik PT. Telkom Sukses Kawal Lebih Dari 85 Ribu Ujian Digital di 31 Provinsi. Pelaksanaan Ujian Diikuti Lebih dari 466 Ribu Siswa dari 680 Sekolah Secara Nasional
- Capaian Kinerja Fisik Dinas Lingkungan Hidup dan Perikanan Kabupaten Purworejo Mencapai 100 Persen, Sedangkan Realisasi Serapan Anggaran Mencapai Angka 94,53 Persen
- TelkomGroup Berhasil Rampungkan Infrastruktur di Sumatera, Jaringan dan Layanan Digital Kembali Normal. Telkom group Lanjutkan Penguatan Konektivitas dan Layanan Serta Dukungan Berkelanjutan Bagi Masyarakat di Fase Normalisasi Pasca Bencana
- Kolaborasi PT. Telkom (Persero) dan Alibaba Cloud Perkuat Ekosistem Talenta AI Indonesia. AI Talent Development Roadshow Digelar di Lima Kota Untuk Mempercepat Kesiapan Talenta Digital Menghadapi Kebutuhan Industri
- PT. Telkom (Persero) Bergerak Salurkan Bantuan dan Kegiatan Bakti Sosial Untuk Pemulihan Sarana Umum di Aceh. Dukungan Menyeluruh Bagi Anak dan Masyarakat Melalui Bantuan Pendidikan, Logistik, Fasilitas Publik, dan Pendampingan Psikososial
- Stunting Action Hub Antarkan Telkom Meraih Penghargaan di ICCS Summit 2025. Inisiatif ini Telah Memberikan Manfaat Kepada 591 Anak dan Orang Tua, Mendukung 975 Pengukuran Antropometri, serta Menyalurkan 7.586 Paket Makanan Yang Bergizi
- Kepala DPPPAPMD Kabupaten Purworejo- Jawa Tengah Tegaskan Bahwa Aparatur Desa Harus Sesuai Regulasi Dalam Mengelola Koperasi Desa Merah Putih
- Nuon Milik Telkom Sabet Penghargaan Creative Community Event Heroes di Ajang Marketeers Digital Marketing Heroes 2025. Kategori Creative Community Event Heroes Diberikan Kepada Nuon Atas Keberhasilan Behind The Game Area di Soundsfest 2025
- Telkom Akses Perkuat Sistem K3 Melalui Kebijakan Ruang Terbatas Sebagai Pilar ESG. Telkom Akses Rutin Mengadakan Pelatihan dan Sertifikasi Keselamatan Ruang Kerja Terbatas Kepada Teknisi
- Dinas Perkimtan Kabupaten Purworejo Mendukung Penuh Program Pemerintah Pusat Yaitu Pembangunan 3 Juta Rumah Yang Telah Dicanangkan Sebagai PSN (Program Strategis Nasional)
- Jejak TESA Program Milik PT. Telkom : Menanam Pohon, Menumbuhkan Harapan. Dalam Aksi ini, Peserta Menanam 150 Bibit Pohon Endemik, yaitu Kisireum, Puspa, dan Huru Yang Merupakan Tiga Jenis Tanaman Khas Hutan Jawa Barat Yang Berperan Penting menjaga Stabilitas Ekosistem