logo seputarnusantara.com

Tiba di Jayapura, Presiden Jokowi dan Iriana Disematkan Topi Cendrawasih

Tiba di Jayapura, Presiden Jokowi dan Iriana Disematkan Topi Cendrawasih

Jokowi dan Ibu Negara tiba di Papua

27 - Des - 2014 | 15:02 | kategori:Headline

Papua. Seputar Nusantara. Pesawat Kepresidenan yang membawa rombongan Presiden Joko Widodo sudah tiba di Bandara Sentani, Jayapura, Papua. Jokowi dan Iriana mendapat tanda kehormatan? berupa topi cendrawasih.

Begitu turun dari pesawat, Jokowi dan Iriana langsung disambut dengan tari-tarian khas Papua, Sabtu (27/12/2014). Jokowi dan Iriana juga sempat diminta menginjak piring bundar berukuran besar. Prosesi itu merupakan ucapan tanda selamat datang dari adat Biak.

Sejurus kemudian giliran topi burung cendrawasih yang disematkan ke kepala Jokowi dan Iriana. Mereka berdua tersenyum menerima penghargaan itu. Inilah tanda penghormatan dari warga Papua bagi Jokowi dan Iriana.

?Setelah itu, Jokowi dijadwalkan akan datang ke Pasar Mama Mama Pharaa, Pasar Baru Sentani. Di tempat ini, ribuan warga sudah menunggu kehadiran sang presiden.

Sebagai tanda penghormatan, bendera merah putih ukuran besar dengan panjang hampir 100 meter dipasang di pintu masuk pasar. (dtc/ Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline