logo seputarnusantara.com

Program Kegiatan di Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Purworejo Bertujuan Untuk Mendukung Swasembada Pangan Nasional

8 - Des - 2022 | 16:00 | kategori:Headline

Keterangan foto : Ir. Eko Anang S.W., MMA., Kepala Bidang Prasarana dan Penyuluhan Pertanian pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Purworejo- Jawa Tengah

Purworejo. Seputar Nusantara. Semua Program dan Kegiatan di Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Purworejo- Provinsi Jawa Tengah, baik itu di Bidang Prasarana dan Penyuluhan Pertanian, kemudian Bidang Sarana dan Perlindungan Pertanian, serta Bidang Pangan, semuanya dalam rangka mendukung Swasembada Pangan yang sudah dicanangkan oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Ir. Eko Anang S.W., MMA., Kepala Bidang Prasarana dan Penyuluhan Pertanian pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Purworejo- Jawa Tengah kepada seputarnusantara.com di ruang kerjanya, pada Kamis 8 Desember 2022.

” Termasuk Bidang yang saya tangani yaitu Prasarana dan Penyuluhan Pertanian ada berbagai program dan kegiatan dalam rangka mendukung Swasembada Pangan Nasional. Antara lain penanganan permasalahan di lapangan yang bersumber dari Keuangan Pusat (Kementerian Pertanian), Bantuan Provinsi, dan APBD Kabupaten Purworejo,” ungkap Eko Anang.

Dia menjelaskan, program kegiatan tersebut antara lain adalah Rehab Jaringan Irigasi Tersier (RJIT), kemudian ada pembangunan JUT (Jalan Usaha Tani) dan kegiatan pembuatan Embung. Kegiatan- kegiatan ini bersumber dari APBN dan APBD Kabupaten Purworejo.

” Pembangunan RJIT itu untuk mendukung MT (Masa Tanam) 2 dan MT 3, walaupun ada juga di beberapa lokasi saat MT 1 sudah kekurangan air. Karena di beberapa lokasi irigasi masih belum lancar, maka harus ada dukungan melalui RJIT supaya pasokan air cukup,” terang Eko Anang.

Selain RJIT, lanjutnya, ada program kegiatan pembangunan JUT (Jalan Usaha Tani) yang bertujuan untuk memperlancar sarana produksi seperti distribusi pupuk, alat mesin pertanian (alsintan), dan memperlancar distribusi saat panen.

” Dengan adanya JUT itu bisa menambah nilai jual hasil pertanian, harga hasil pertanian jadi tinggi. Karena pengangkutan hasil pertanian lebih lancar, cepat, dan mudah,” jelas Eko Anang, Kabid Prasarana dan Penyuluhan Pertanian ini.

Kemudian, tambahnya, ada juga program pembuatan Embung. Tujuan pembuatan Embung ini adalah untuk menampung air hujan, supaya dapat mengairi areal persawahan. Jadi Embung ini bermanfaat saat musim kemarau atau saat areal persawahan membutuhkan aliran air.

” Jadi pada intinya, semua program kegiatan tersebut dalam rangka mendukung Swasembada Pangan Nasional. Purworejo selalu mendukung Program Pemerintah Pusat khususnya di Bidang Ketahanan Pangan,” ucap Eko Anang. (Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline