PT. Telkom Gelar Digiland Run 2024
6 - Jun - 2024 | 20:00 | kategori:HeadlineKeterangan foto : VP Corporate Communication PT. Telkom, Andri Herawan Sasoko memberikan pemaparan terkait pergelaran perdana Digiland Run 2024 sebagai bagian dari perayaan HUT Telkom ke-59 yang siap digelar di akhir bulan Juli 2024.
Jakarta. Seputar Nusantara. Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) akan menyelenggarakan kegiatan “Digiland Run 2024” pada 28 Juli 2024 mendatang di Plaza Barat- Senayan, Jakarta.
Digiland Run 2024 ditujukan bagi masyarakat yang memiliki semangat dan ketertarikan pada olahraga lari sebagai bagian dari gaya hidup digital. Digiland Run 2024 akan menyajikan beberapa kategori lomba, yakni 5K, 10K, dan 21K (Half Marathon).
“ Berbeda dengan penyelenggaraan Digiland dua tahun sebelumnya, di tahun ketiga penyelenggaraan Digiland kali ini, kami menyelenggarakan Digiland Run 2024 yang diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat. Selain lari, sebagai bagian dari rangkaian acara, kami juga akan menghadirkan berbagai entertainment di Tennis Indoor Senayan dengan berbagai artis-artis nasional,” ujar VP Corporate Communication Telkom, Andri Herawan Sasoko.
Bekerjasama dengan D&Dsport sebagai Race Organizer, Digiland Run 2024 menyajikan berbagai unsur teknologi digital dalam momen olahraga lari ini, seperti registrasi online dan timing system yang terintegrasi global. Race Director D&Dsport Dardityo “Didit” Santoso pun mengapresiasi Telkom atas kepercayaan yang telah diberikan.
“ Terima kasih kepada Telkom atas kepercayaannya kepada kami. Kami berharap peserta Digiland Run 2024 kali ini akan happy dan kegiatan akan bermanfaat bagi masyarakat. Dalam acara Digiland Run 2024 ini kami juga berharap dapat mengedukasi pelari agar bisa mempersiapkan diri dengan baik, sehingga di lomba-lomba lari lainnya mereka dapat lebih berprestasi,” tambah Didit.
Registrasi Digiland Run 2024 akan dibuka pada minggu ini hingga tanggal 23 Juli 2024. Tiket yang ditawarkan bervariasi mulai dari Rp 390 ribu untuk kategori 5K, Rp 490 ribu untuk kategori 10 K, dan Rp 590 ribu untuk kategori Half Marathon. Terdapat juga diskon menarik hingga 50% untuk peserta yang mendaftarkan diri di awal waktu serta diskon yang jauh lebih menarik pada waktu-waktu tertentu.
Tak hanya Digiland Run 2024, sebagai puncak peringatan HUT ke-59, Telkom akan kembali menyelenggarakan Digiland 2024 yang akan diselenggarakan di Jakarta pada 27-28 Juli 2024. Mengusung tema “Elevating Your Future”, Digiland 2024 menghadirkan festival musik, konferensi dengan berbagai topik yang inspiratif dan edukatif, serta bazaar UMKM.
Ayo bergabung dalam kemeriahan Digiland 2024 dengan mengunjungi https://digiland.telkom.co.id dan media sosial @digilandid. (Aziz)
#ElevatingYourFuture
BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.
Tulisan dengan Kategori Headline
- PT. Telkom (Persero) Mendorong Pemerataan Inklusivitas Melalui Program Peningkatan Skill Digital Bagi Disabilitas. Pelatihan ini Dilakukan di 16 Titik Lokasi di Seluruh Indonesia dan Diikuti Oleh 356 Peserta Penyandang Disabilitas
- Nuon Anak Usaha PT. Telkom (Persero) Raih Dua Penghargaan di Ajang Marketeers Digital Marketing Heroes. Nuon Berhasil Meraih Penghargaan Dalam Kategori “Digital Brand Activation” dan “Esport Community Engagement”
- Gelar Diskusi Interaktif Peringati HAKORDIA Tahun 2024, PT. Jasa Raharja Perkuat Komitmen Anti Korupsi
- Antares Eazy Platform Unggulan Milik PT. Telkom (Persero) Berikan Solusi Keamanan Data Pintar Untuk Bisnis Aman Tanpa Ribet. Jaga Keamanan Data Bisnis Anda Dengan Antares Eazy, Solusi Keamanan Pintar Yang Praktis Tanpa Ribet dan Memastikan Bisnis Tetap Aman
- PT. Telkom dan NeutraDC Latih UMKM Bali Semakin Cuan Dengan AI. Program ESG Go Zero dan Two Hands Hub Hadirkan Pelatihan Solusi Digital Berbasis AI Untuk UMKM Lokal di Bali
- Implementasikan Arahan dari Kementerian BUMN, PT. Jasa Raharja Siap Sukseskan Mudik Nataru 2024
- Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Monev Penegakan Hukum Triwulan IV 2024 di Kepulauan Riau
- Presiden RI Resmi Luncurkan Sistem E-Katalog Versi 6.0, Wujudkan Efisiensi dan Transparansi Pengadaan Pemerintah. LKPP dan Telkom Hadirkan Sistem Pengadaan Yang Dapat Menghemat Biaya, Optimalisasi Anggaran, Hingga Mengurangi Potensi Terjadinya Fraud
- Telkom dan Alibaba Cloud Jalin Kerja Sama Perkuat Ekosistem Digital. Berfokus Pada Pengembangan Layanan Berbasis Cloud Yang Didukung Teknologi AI
- MDI Ventures dan PT. Telkom (Persero) Hadirkan Nex-BE Fest 2024 Wujudkan Inklusi Digital Berkelanjutan. Kolaborasi Antara Startup Portofolio MDI Ventures Dengan Jajaran Korporasi di Ranah BUMN dan Unit Bisnis TelkomGroup, Demi Menggali Potensi Sinergi Bisnis Baru
- Kolaborasi Telin Milik PT. Telkom (Persero) dan Citra Connect Memperkuat Ekonomi Digital Indonesia. Wujudkan Nongsa Digital Park (NDP) Sebagai Connectivity Hub Terkemuka
- Direktur Utama PT. Jasa Raharja Rivan A. Purwantono : JR Muda, Kunci Transformasi dan Keberlanjutan Jasa Raharja di Masa Depan
- Direktur Utama PT. Jasa Raharja Rivan A. Purwantono : Tidak Hanya Jalan Tol, Jalur Arteri Jadi PerhatianbKhusus Dalam Pengelolaan Mudik Nataru
- Survei Kesiapan Nataru, PT. Jasa Raharja bersama Korlantas Mabes Polri, dan Stakeholder Terkait Untuk Matangkan Rekayasa Lalu Lintas di Jawa Tengah
- Pastikan Kesiapan Operasi Lilin Lodaya 2024, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Survei Jalur Nataru di Jawa Barat
- Penuhi 64 Kriteria, PT. Jasa Raharja Terima Sertifikasi SMK3 dari Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia
- Pastikan Kelancaran Nataru (Natal dan Tahun Baru), Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Survei Kesiapan Pengamanan di Jalan Tol hingga Pelabuhan Merak
- Xooply by Metranet Milik PT. Telkom Hadirkan Kemudahan Layanan eMeterai. Langkah ini Memberikan Kemudahan Bagi Pengguna Untuk Mengelola Dokumen Digital Dengan Cepat, Aman, dan Sesuai Dengan Peraturan Yang Berlaku
- WMS Voucher Milik PT. Telkom (Persero) Menjawab Kebutuhan Internet Bagi Para Pelaku Usaha. Dirancang Khusus Untuk Para Institusi dan Pelaku Bisnis di Segmen Small Medium Enterprise (SME), Small Medium Business (SMB), dan Large Enterprise
- Finnet Milik Telkom Kembali Dinobatkan sebagai “Indonesia Trusted Company” Dalam Ajang CGPI Award 2024. Penghargaan ini Mencerminkan Dedikasi Finnet Dalam Menjalankan Prinsip- Prinsip GCG (Transparansi, Akuntabilitas, Tanggungjawab, Independensi, dan Kewajaran) di Seluruh Lini Bisnis