OCA Produk Unggulan dari PT. Telkom Permudah Pelaku Bisnis Kelola Semua Saluran Komunikasi Dalam Satu Platform. Proses Analisa Kinerja Komunikasi Lebih Mudah Dengan Menggunakan Laporan dan Metrik Yang Komprehensif Melalui Solusi Omnichannel OCA
13 - Nov - 2024 | 14:15 | kategori:HeadlineJakarta. Seputar Nusantara. Manajemen komunikasi bisnis modern kini membutuhkan lebih dari sekadar alat komunikasi standar. Di tengah berbagai tantangan dalam mengelola interaksi di berbagai saluran, seperti email, chatbot, dan media sosial, banyak pelaku bisnis kini beralih ke solusi omnichannel untuk menyederhanakan komunikasi mereka. OCA Indonesia, produk digital unggulan dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), hadir membawa berbagai inovasi penting bagi efektivitas komunikasi bisnis. OCA menawarkan platform omnichannel yang mengintegrasikan berbagai saluran komunikasi dalam satu platform terpadu, menyederhanakan pengelolaan komunikasi bisnis dengan fokus pada efisiensi dan pengalaman pelanggan yang konsisten.
Pada skenario bisnis yang semakin kompleks, banyak perusahaan menghadapi tantangan dalam manajemen komunikasi mereka. Informasi kepada pelanggan sering kali tersebar di berbagai saluran yang menyebabkan terhambatnya waktu respons dan duplikasi interaksi. Berdasarkan data CX Network, 73% pelanggan berharap para pelaku bisnis dapat memberikan pengalaman yang konsisten di seluruh saluran. Namun, tanpa solusi yang tepat, perusahaan sering kehilangan riwayat percakapan pelanggan, mempersulit tim customer service dalam memberikan solusi cepat dan personal.
Solusi OCA sudah mencakup semua kebutuhan komunikasi modern, mulai dari integrasi berbagai saluran hingga otomatisasi percakapan melalui chatbot. Hal ini memungkinkan pelaku bisnis untuk mengelola komunikasi dengan lebih sederhana melalui sistem terintegrasi tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan untuk infrastruktur baru.
” OCA hadir untuk menjawab tantangan bisnis modern dalam mengelola komunikasi dengan pelanggan. Dengan mengintegrasikan seluruh saluran komunikasi, pelaku bisnis kini dapat mencatat setiap pesanan dalam satu sistem yang tersentralisasi, sehingga pelaku bisnis dapat fokus pada pertumbuhan tanpa terhambat oleh masalah manajemen interaksi,” ujar EVP Digital Business & Technology Telkom Komang Budi Aryasa.
OCA Indonesia Menyederhanakan Komunikasi Bisnis
Solusi omnichannel dari OCA memberikan fleksibilitas dan kemudahan dalam mengelola interaksi pelanggan. Platform ini memungkinkan bisnis untuk mengintegrasikan berbagai saluran komunikasi, seperti WhatsApp, Instagram, email, dan media sosial, dalam satu antarmuka tunggal. Hal ini mengatasi masalah mendasar yang sering dihadapi pelaku bisnis, yaitu melakukan percakapan di berbagai saluran secara terpisah sehingga sering membuat bingung pelanggannya.
Dengan platform OCA, komunikasi perusahaan dapat lebih terpusat, memungkinkan tim untuk melacak riwayat interaksi secara lengkap dan memastikan bahwa tidak ada pesan yang terlewat. Pemanfaatan OCA mendorong komunikasi bisnis lebih cepat dan konsisten tanpa mengorbankan kualitas layanan. Keunggulan lain dari OCA adalah kemampuannya untuk meningkatkan kinerja tim customer service dalam memberi respons yang cepat dan tepat melalui otomatisasi serta sentralisasi data.
OCA kini telah memiliki modul chatbot builder (OCA Automated Interaction) yang dapat membantu tim customer service menjawab pertanyaan pelanggan otomatis. Modul ini mampu mengurangi beban pekerjaan yang berulang, sehingga perusahaan dapat mengatur sumber daya manusia (SDM) lebih maksimal. Misalnya, dengan menugaskan pekerja untuk melakukan tugas yang membutuhkan analisis mendalam dan interaksi personal maupun yang lebih strategis. Hal ini tidak hanya meningkatkan produktivitas, tetapi juga memungkinkan tim untuk berkontribusi lebih signifikan terhadap pertumbuhan bisnis, tanpa terjebak pada beban kerja administratif yang memakan waktu.
Selain itu, OCA memungkinkan pebisnis untuk menganalisis kinerja komunikasi mereka melalui laporan dan metrik yang komprehensif. Data seperti waktu response rata-rata, volume pesan, dan tingkat kepuasan pelanggan dapat diakses dengan mudah, membantu perusahaan dalam mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan. Data ini memberikan insight berharga bagi bisnis untuk terus memperbaiki layanan mereka.
“ OCA tidak hanya membantu dalam meningkatkan kecepatan response, tetapi juga memberikan pandangan mendalam tentang bagaimana pelaku usaha menjalankan bisnisnya. OCA dapat mengoptimalkan strategi komunikasi mereka, sehingga perusahaan dapat memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik dan loyalitas pelanggan bisa meningkat,” tambah Komang.
Lebih jauh, OCA mengoptimalkan penggunaan teknologi digital yang ramah lingkungan dan mengurangi kebutuhan komunikasi manual. OCA mampu membantu menurunkan jejak karbon yang sebelumnya dihasilkan oleh proses bisnis berbasis sumber daya fisik dan energi. Di sisi lain, OCA mempermudah kolaborasi tim, meningkatkan inklusivitas, dan memungkinkan tim customer service bekerja lebih efisien serta fokus pada interaksi yang bernilai tinggi.
Kini tidak ada lagi alasan untuk terjebak dalam manajemen komunikasi yang rumit. Implementasi OCA memungkinkan para pelaku bisnis mengintegrasikan berbagai saluran komunikasi ke dalam satu platform yang mudah digunakan. OCA turut membantu mereka tumbuh secara berkelanjutan, baik dari segi bisnis maupun dampak sosial dan lingkungan. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang keunggulan OCA bisa dilihat di tautan berikut https://leaptelkom.me/OCASolusiOmnichannelCerdas. (Aziz)
#ElevatingYourFuture
BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | TRACKBACK |
Silakan Mengisi Komentar
You must be logged in to post a comment.
Tulisan dengan Kategori Headline
- OCA Produk Unggulan dari PT. Telkom Permudah Pelaku Bisnis Kelola Semua Saluran Komunikasi Dalam Satu Platform. Proses Analisa Kinerja Komunikasi Lebih Mudah Dengan Menggunakan Laporan dan Metrik Yang Komprehensif Melalui Solusi Omnichannel OCA
- SEA Today Golf Day Kembali Hadir Pada 9 November 2024 Dengan Konsep Ramah Lingkungan. Merupakan Rangkaian Perayaan HUT ke- 4 SEA Today Dengan Menerapkan Green Mindset Sebagai Kontribusi Nyata Pada Keberlanjutan
- Perkuat Customer Experience, AdMedika Milik PT. Telkom Resmikan Executive Lounge ke- 2 di Eka Hospital Group. Memprioritaskan Kenyamanan Pelanggan Dengan Menyediakan Kemudahan Layanan Kesehatan
- Lebih dari Sekadar Teknologi, BigBox Platform Unggulan Milik PT. Telkom Hadirkan Solusi AI Yang Dekat Dengan Kebutuhan Bisnis. Dengan AI, BigBox Memastikan Setiap Aspek Bisnis Berjalan Lebih Mudah, Cepat, dan Relevan
- Upaya PT. Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Melalui Program Sukarelawan Ayo BerAKSI! Program Ayo BerAKSI Terbagi ke dalam Empat Kategori, yaitu Aksi Warga (Sosial), Aksi Bumi (Lingkungan), Aksi Edukasi (Pendidikan), dan Aksi UMKM (Ekonomi)
- Admedika Milik PT. Telkom Terus Berinovasi Meningkatkan Customer Experience Demi Wujudkan Total Health Solution. Merupakan Bentuk Komitmen AdMedika Dalam Memberikan Service Excellent dan Customer Experience Yang Terbaik Untuk Seluruh Pelanggan
- Dirut PT. Jasa Raharja Rivan A. Purwantono : Pendidikan Merupakan Elemen Penting Untuk Penguatan Nilai- Nilai Kebangsaan
- Harwan Muldidarmawan : PT. Jasa Raharja Mendukung Penandatanganan PKS Optimalisasi Pemungutan Pajak dan Sinergi Pemungutan Opsen di Provinsi Sumatera Utara
- Sukses Dalam Mengelola Keuangan dan Komunikasi Publik, PT. Jasa Raharja Meraih Best Brand Popularity 2024
- Jasa Raharja dan Pemerintah Provinsi Gorontalo Gelar Audiensi Untuk Bahas Program Kerja Bersama Kesamsatan
- Laporan Keuangan Telkom Kuartal III 2024. Lanjutkan Transformasi, Telkom Bukukan Pertumbuhan Pendapatan Positif Rp 112,2 T Ditopang Bisnis Digital Yang Semakin Tumbuh. Konsumsi Masyarakat Akan Layanan Data Masih Terus Meningkat Didukung Dengan Kebutuhan Layanan Digital Berkualitas
- Kupas Revolusi AI, Infomedia Anak Usaha PT. Telkom Hadirkan INFINITE Conference 2024. Membahas Trend AI Untuk Transformasi Operasional Bisnis dan Customer Experience Dukung Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan
- Langit Musik Milik PT. Telkom (Persero) dan RCTI Kembali Gelar Indonesian Music Awards 2024. Penggemar Musik di Seluruh Indonesia Dapat Mendukung Musisi Favoritnya Melalui Voting Yang Dibuka Pada 25 Oktober hingga 23 November 2024 Pukul 23.59 WIB
- Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Purworejo 2024 Berlangsung Aman, Kondusif, Seru dan Meriah, Dengan Mengusung Tema “Tata Kelola Pemerintahan Yang Baik”
- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Purworejo Estri Utami Setyowati : Gunakanlah Hak Pilih Dalam Pilkada, Jangan Golput dan 5 Menit di Bilik Suara Akan Menentukan Masa Depan Purworejo 5 Tahun Yang Akan Datang
- AdMedika Milik PT. Telkom (Persero) Hadiri Event Asuransi Berskala Internasional “Rendezvous 2024 ke- 28” di Pulau Bali. Diikuti Oleh 750 Peserta Dari Perusahaan Yang Bergerak di Bidang Asuransi Dari Berbagai Negara
- OCA Indonesia Permudah Promosi & Komunikasi Digital Yamaha STSJ Dengan Solusi Omnichannel. Aplikasi omnichannel OCA Tingkatkan Kredibilitas Komunikasi Yamaha STSJ. Fitur OCA Tingkatkan Kepuasan Pelanggan 95%
- AdMedika Milik PT. Telkom (Persero) Hadirkan Solusi Digital Kesehatan Terintegrasi Pada Hospital Expo 2024. Perkenalkan Dua Solusi Digital Health Inovatif, Yaitu Healthical dan AdKes
- Estri, Istri Calon Bupati Purworejo Yophi Prabowo, Dilantik Sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Purworejo
- PT. Telkom Meresmikan neuCentrIX Cirebon, Perluas Layanan Data Center di Berbagai Daerah. Merupakan neuCentrIX ke- 26 Yang Semakin memperkuat Infrastruktur Digital di Tanah Air