logo seputarnusantara.com

Amien Rais : KPK, Polri & DPR Sama Aja

29 - Apr - 2010 | 14:30 | kategori:Hukum

Amien RJakarta. Seputar Nusantara. Mantan Ketua MPR Amien Rais sudah memprediksikan bahwa kasus Bank Century tidak akan selesai secara tuntas. Menurut Amien semua lembaga penegak hukum di Indonesia diragukan kredibilitasnya untuk membasmi korupsi. “Ketika geger (kasus Bank) Century, saya memprediksikan itu tidak bakalan diselesaikan secara seharusnya,” kata Amien Rais di Gedung PP Muhammadiyah, Jl Cikini Raya, Jakarta Pusat, Kamis (29/4/2010).

Menurut mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah itu, semua lembaga penegak hukum, seperti KPK, di Indonesia diragukan kredibilitasnya untuk membasmi korupsi. Amien mengibaratkan hal itu sebagai pendosa yang ingin membasmi pendosa.

“Seluruh negeri adalah pendosa. Kepolisiannya, KPK, DPR-nya sami mawon,” tutur Amien.

Semua perilaku elit di negeri ini, menurut Amien, ibarat sepenggal kisah Nabi Isa. Dikisahkan Nabi Isa menemukan seorang perempuan yang akan dihukum rajam karena berzina. “Namun, di negeri itu semua orang ternyata adalah pezina,” pungkasnya. ( dtc )

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Hukum | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.