logo seputarnusantara.com

ICW Minta KPK Berani Usut Nunun

18 - Mei - 2010 | 12:42 | kategori:Hukum

Nunun-Nurbaeti-DaradjatunJakarta. Seputar Nusantara. Indonesia Corruption Watch (ICW) kembali mempertanyakan sikap KPK terkait pengusutan Nunun Nurbaeti. Fakta persidangan menunjukkan keterlibatan Nunun. Penerima suap dalam pemilihan DGS BI dari kalangan Senayan juga sudah divonis.

“Proses selanjutnya adalah memanggil yang bersangkutan untuk diperiksa. Kalau tidak berani jangan kerja di KPK,” kritik Wakil Koordinator ICW Emerson Yuntho, Selasa (18/5/2010).

Emerson menegaskan, KPK harus bersikap tegas. Selama ini alasan kesehatan harus benar diselidiki dengan serius, apalagi dikabarkan Nunun tidak dirawat di RS Mount Elizabeth.

“Jika tidak kooperatif, segera masukkan sebagai DPO,” tegasnya.

Yang perlu dicatat, ada atau tidaknya Nunun, proses hukum harus jalan. “Naikkan status hukumnya, baru jika perlu dilakukan persidangan secara in absentia,” tandasnya. (dtc)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Hukum | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.