logo seputarnusantara.com

PBB Pertanyakan Sikap Jamwas

31 - Jul - 2010 | 07:08 | kategori:Hukum

PBBJakarta. Seputar Nusantara. Laporan Partai Bulan Bintang (PBB) soal jaksa Farid Harjanto terkait kasus korupsi Sisminbakum tidak akan ditanggapi Jamwas Marwan Effendi. Sekjen PBB, BM Wibowo mempertanyakan maksud Jamwas yang menolak menindaklanjuti laporan mereka. “Mana mungkin Jamwas secara apriori. Menyimpulkan Farid tidak melakukan kesalahan kalau tidak pernah memeriksa yang bersangkutan. Periksa dulu baru ambil kesimpulan,” tegas Wibowo dalam rilisnya, Jumat (30/7/2010).

PBB juga menilai aneh pernyataan Marwan. Saat berbicara tudingan Farid ‘main mata’ dengan Siti Hardianti Rukmana (Tutut Soeharto) dalam mengkriminalisasi kasus Sisminbakum, Jamwas minta bukti kepada pelapor. Tapi saat Ikatan Notaris Indonesia (INI) melaporkan Sisminbakum, Marwan yang ketika itu menjabat sebagai Jampidsus, malah menyuruh Farid untuk meneliti dan mengumpulkan bukti.

“Apakah ketika itu Marwan minta INI mengumpulkan bukti? Sikap Marwan yang enggan memeriksa Farid menimbulkan tanda tanya besar. Marwan tidak bisa menutup-nutupi karena dia punya ‘conflik of interest’,” beber Wibowo.

Jika setiap pemeriksaan internal institusi Kejaksaan seperti ini, rakyat akan selalu curiga. Jaksa dinilai selalu melindungi rekan sekerjanya sendiri.

Sebelumnya, Marwan menilai tidak ada masalah dengan Farid dalam kasus Sisminbakum. Tudingan itu, hanya untuk membuat kabur kasus Sisminbakum.

“Memperpanjang kain kelambu saja. Ini biar lari dari substansinya ini,” ucap mantan Jampidsus ini. (dtc/Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Hukum | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.