logo seputarnusantara.com

Bahrum Daido : Antara Umroh Yang Satu dengan Yang Berikutnya, Diampuni Dosa

Bahrum Daido : Antara Umroh Yang Satu dengan Yang Berikutnya, Diampuni Dosa

DR. Ir. H. Bahrum Daido, M. Si., Anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI periode 2014- 2019

30 - Mar - 2015 | 15:51 | kategori:Headline

Jakarta. Seputar Nusantara. Beberapa hari yang lalu, salah satu anggota DPR RI melaksanakan ibadah Umroh ke Tanah Suci. Dia adalah Bahrum Daido, Anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI periode 2014- 2019.

Wartawan seputarnusantara.com tertarik ingin tahu, mengapa banyak umat Islam di Indonesia yang berkali- kali menjalankan ibadah Umroh ke Tanah Suci. Padahal banyak dari mereka sudah menjalankan ibadah Umroh hingga 2, 3 atau bahkan 10 kali. Termasuk, mengapa salah satu anggota DPR tersebut menjalankan ibadah Umroh berkali- kali?

Saat ditemui diruang kerjanya, Bahrum Daido menyampaikan alasannya menjalankan ibadah Umroh berkali- kali. Menurutnya, ibadah Umroh merupakan ibadah spiritual yang tidak bisa dilukiskan dengan kata- kata. Ibadah Umroh itu Sunnah yang diperintahkan oleh Rosululloh SAW. Menyitir hadist Nabi Muhammad SAW : ” Barangsiapa yang ber- Umroh, antara satu Umroh dengan Umroh yang lainnya, maka semua dosa- dosanya akan dihapus.” Jadi antara Umroh ke- 1 sampai kedua dst, dosa- dosa orang yang menjalankannya akan dihapus oleh Allah SWT.

” Makanya, banyak umat Islam yang tertarik menjalankan ibadah Umroh hingga berkali- kali. Kalau Haji itu wajib, sekali dalam seumur hidup, bagi yang mampu. Mengapa orang tertarik ibadah Umroh berulang- ulang? Karena setiap saat manusia bisa berbuat dosa, maka dihapus dengan ibadah Umroh tersebut. Kemudian, Umroh itu, jika dilaksanakan dengan hati yang ikhlas dan ihsan (ihsan itu melibatkan diri kita semuanya kepada Allah SWT), maka dunia itu tidak terpikir lagi oleh kita. Dunia tidak kita pikir, dan Umroh merupakan ibadah spiritual yang bisa dirasakan. Selama Umroh, saya merasakan ketenangan dan kenikmatan,” ungkap Bahrum Daido kepada seputarnusantara.com di Gedung Nusantara 1 DPR- Senayan, pada Senin 30 Maret 2015.

Umroh itu, menurutnya, ada di rasa. Karena kalau kita merasakan kehadiran Allah SWT dan Malaikat- Nya, maka kita akan bisa merasakannya. Kalau kita benar- benar yakin, kerjakanlah Umroh dengan ikhlas dan ihsan, supaya kita hidupnya lebih tenang dan menikmati segala karunia Allah SWT. Di Madinah, ada yang namanya Raudhoh, Raudhoh itu makam Nabi yang merupakan taman- taman Surga. Kalau kita berdoa di taman- taman Surga, menurut Hadits Nabi, Insya Allah doa- doa kita dikabulkan oleh Allah SWT.

” Betapa sulitnya masuk ke Raudhoh itu, karena seluruh umat Islam se- dunia ibadah Umroh. Kalau kita di Makkah, shalat 1 rakaat di Makkah, sama seperti shalat 100 ribu rakaat di tempat lain. Itu janji Allah dan janji Allah itu pasti benar, beda dengan manusia, yang sering meleset janjinya. Umroh merupakan kesempatan untuk meminta pengampunan dari Allah SWT. Sulit dibayangkan betapa besar pahala orang yang beribadah Umroh. Kita sebagai anak, juga bisa menjalankan ibadah Umroh buat Bapak atau Ibu kita,” terang Bahrum Daido. (Aziz)

BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Headline | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Tulisan dengan Kategori Headline