Ngaku Anggota BIN, Aniaya Wartawan
27 - Agu - 2010 | 01:03 | kategori:KriminalTeluk Wondama. Seputar Nusantara. Seorang kontributor Kantor Berita Radio (KBR) 68H di Wasior, Teluk Wondama, Papua Barat, Musa Kondorura, dianiaya oleh dua orang yang mengaku anggota Badan Intelejen Negara (BIN). Tidak jelas mengapa Musa dipukuli oleh dua orang yang mengaku aparat negara ini. “Awalnya, Selasa (24/8) lalu, Musa didatangi oleh dua orang yang mengaku dari BIN di kantornya. Kebetulan Musa juga bekerja di radio lokal sana,” ujar Koordinator Liputan KBR68H Doddy Rosadi, Kamis (27/8/2010) malam.
Saat itu Musa mengaku tidak tahu ada permasalahan apa dengan dua orang tersebut. Namun kedua orang yang bernama Luki dan Hendra itu terus mendesak Musa untuk berkelahi.
“Musa bilang saya tidak ada masalah dengan anda. Dan dua orang itu bilang kalau begitu kami yang buat masalah dengan kamu,” ujar Doddy menirukan ucapan Musa.
Sekanjutnya, dari belakang Hendra memukuli Musa. Musa juga mengaku ditampar.
Merasa tidak terima, Musa pun melaporkan kasus ini ke Komandan Koramil setempat. Bersama Sekda Teluk Wondana, Komandan Koramil pun berniat mempertemukan Musa dengan dua penganiayanya. Namun saat pertemuan, Kamis (26/8) tadi siang, 2 pria yang mengaku anggota BIN itu, tidak kunjung datang.
“Alasannya 2 orang itu mengaku sudah melaporkan kronologi kejadian pada Bupati,” terang Doddy. (dtc/Aziz)
BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Kriminal | Both comments and pings are currently closed.
Tulisan dengan Kategori Kriminal
- TKI Dibunuh di Arab Saudi, Mayatnya Dibuang di Tong Sampah
- Finalis Indonesian Idol Ditangkap !
- 4 Dalang Bentrok Jl. Ampera, 3 Ditangkap di Jogja, 1 Ditangkap di Jakarta
- Pemukiman Ahmadiyah Dibakar Massa
- Kronologi Peledakan Bom di Bekasi
- Ledakan Hentakkan Kawasan Kalimalang
- Bentrokan Terjadi di Depan PN Jaksel
- Ini Dia : Kronologi Bentrok di Tarakan
- Bentrok Warga di Tarakan- Kaltim
- PRT Siti Juleha Disekap di Rumah Majikan Selama 3 Tahun Sejak 2007
- Anggota DPR RI Aniaya Sopirnya
- Kurir Narkoba Rp 3,9 Miliar Dibekuk
- Kantor Polsek Diserang, 3 Polisi Tewas
- Kapolri : 9 Tersangka Dalam Kasus Penusukan Jemaat HKBP
- Aniaya Wartawan Hingga Babak Belur, Komandan Kodim Karanganyar- Jawa Tengah Dilaporkan ke POM AD
- Komandan Kodim Karanganyar Diperiksa Korem Karena Meng- Aniaya Wartawan
- 7 Oknum Polisi Memeras di Jakarta Utara
- Waspada! Penipuan Melalui Chatting
- Ngaku Anggota BIN, Aniaya Wartawan
- Perampokan di BCA Dewi Sartika Gagal